Friday, September 13, 2013

Teliti memilih Warna Cat

Tangerang, Dalam memilih warna cat ada beberapa hal yang harus diperhatikan supaya bisa diperoleh hasil cat yang bagus dan sesuai dengan warna yang diharapkan. Sering warna yang kita pilih tidak seperti yang kita harapkan, padalah ketika kita cek kode warnanya sudah cocok dengan katalog yang kita lihat.
Memilih warna cat sebetulnya bukan perkara yang gampang, apalagi untuk orang orang yang awam dan baru pertama kali atau jarang memilih cat. Pertama dikasih katalog cat yaang berupa buku kecil saja kita sudah bingung dan pusing untuk memiliha warna apa yang akan digunakan, apalagi kalau dikasih kalatog cat yang tebal dengan jutaan pilihan warna, pasti lebih pusing lagi. 

Yang harus diperhatikan dalam milih cat diantaranya adalah, kita harus membedakan mana cat untuk dalam (interior) dan mana cat untuk luar (exterior), karena kedua cat tersebut walaupun warnanya sama tetapi secara bahan berbeda. Untuk cat luar memakai bahan khusus sehingga bisa tahan terkena panas dan hujan. Dan biasanya harga cat luar lebih mahal dua kali lipat dengan cat dalam. Selain itu pada saat membeli cat, usahakan jangan membeli terlalu banyak dulu, karena kalau warna tidak cocok kita bisa ganti dan tidak terlalu banyak cat yang terbuang. 

Yang tidak kalah pentingnya dalam memilih warna cat adalah, berhati hati dan teilitilah pada saat memilih warna cat dalam katalog cat. Berdasarkan pengalaman saya, warna dikatalog tidak selalu sama dengan warna setelah di cat, bisa lebih terang atau sebaliknya. Biasanya warna yang dihasilkan lebih tua dari warna yang ada di katalog. Misalkan kita ambil warna hijau muda, nanti warna yang muncul biasanya bukan hijau muda tapi hijau agak tua. Saran saya jika anda mau memilih hijau muda misalkan, maka pilih lah warna dibawah warna yang anda mau pilih, sehingga anda memilih hijau yang lebih muda lagi. Kemungkinan besar warna yang dihasilkan akan sama dengan warna hijau muda yang anda inginkan. Selamat mencoba.

No comments:

Post a Comment